Berita DaerahBerita NasionalInformasi

Panduan Pelaksanaan UKOM Retaker

Notulen hasil rapat koordinasi DPW PPNI Provinsi Jawa Timur dengan DPD PPNI Kabupaten / Kota dan Asosiasi Institusi Pendidikan se Jawa Timur

Via zoom meeting

Tanggal 6 Maret 2021

Tema : Persiapan Pelaksanaan Uji Kompetensi Nasional Retaker

Uji Kompetensi Retaker adalah Upaya kita semua membantu anggota PPNI yang belum lulus ukom mulai Lulusan Oktober 2013-Pebruari 2020. Adapun ketentuan lebih lanjut adalah sebagai berikut

  1. Pendaftaran
  2. Anggota yang pernah mengikuti diklat retaker yang diselenggarakan oleh DPW PPNI Jatim dan mendapatkan STR P2T diwajibkan ikut uji kompetensi retaker selama sudah pernah mengikuti ukom yang diselenggarakan oleh dikti / kemendikbud tetapi belum lulus. STR P2T dianggap sudah tidak berlaku
  3. Anggota PPNI yang lulusan dari institusi pendidikan keperawatan di Jawa Timur dan bekerja di luar Jawa Timur, maka yang bersangkutan bisa ikut uji kompetensi retaker di wilayah kerja dengan mendaftar melalui DPD/DPK setempat. Missal lulusan STIKES di Surabaya yang sudah pulang kampung dan bekerja di Luar Jawa (NTT) bisa ikut uji kompetensi retaker di NTT/ tempat tinggalnya.
  4. Pendaftaran dilakukan di DPD / DPK PPNI kabupaten kota masing-masing. Anggota yang tinggal dan bekerja di Kabupaten/ Kota di wilayah Jawa Timur maka pendaftaran sebaiknya dilakukan dengan tempat asalnya. Apabila ingin pindah ke kabupaten / kota lain sebaiknya koordinasi dengan DPD setempat. misal peserta ukom retaker dari Kabupaten Gresik akan mendaftar di kabupaten Kediri, maka harus lapor ke DPD Gresik dan DPD Kabupaten Kediri.
  5. Peserta melakukan pendaftaran sendiri di system https://elearning.ppni-inna.org/ dan setelah berhasil mendaftar wajib mendaftarkan juga ke DPD PPNI Kabupaten / Kota masing-masing untuk pemetaan TUK dan Pengawas lokal.
  6. NIRA tidak menjadi persyaratan ujian namun DPD PPNI Kabupaten / Kota wajib memintaanggota yang belum punya NIRA untuk mengurus NIRA sebagai bukti komitmen berorganisasi.
  7. Teridentifikasi semua data reteker pada masing-masing institusi pendidikan dan DPD . Perkiraan jumlah peserta reteker jatim Ners ; 1300 orang dan AMD.Kep 700 orang. Tetapi kepastian jumlah peserta retaker di Jawa Timur menyesuaikan dengan data yang mendaftar di DPD PPNI Kabupaten / Kot masing-masing.
  8. DPD PPNI Kabupaten / Kota wajib melaporkan jumlah peserta, TUK dan Jumlah pengawas local maksimal tanggal 11 Maret pukul 15.00 melalui email ppni_jatim@yahoo.co.id sesuai format terlampir
  • Pembiayaan
  • Biaya pendaftaran, pelatihan modul dan uji kompetensi adalah Rp. 150.000,-. Tidak ada alokasi anggaran dari pusat untuk pelaksanaan uji kompetensi di daerah. Oleh karena itu dibutuhkan komitmen dari DPD PPNI Kabupaten Kota dan institusi pendidikan untuk biaya operasional pelaksanaan ukom retaker di TUK (biaya operasional TUK . besaran biaya tambahan (untuk operasional) administrasi, kebersihan, pengawas lokal dikoordinasikan oleh DPD PPNI Kabupaten / Kota dan institusi Pendidikan di daerah.
  • Pantia daerah tidak diperkenankan menarik biaya tambahan kepada peserta uji kompetensi retaker.
  • TUK (Tempat Uji Kompetensi) dan Pengawas Lokal
  • TUK ditentukan melalui koordinasi antara DPD PPNI Kabupaten / Kota dengan institusi Pendidikan terutama yang memiliki TUK sesuai persyaratan (terlampir)
  • Penetapan pengawas lokal dengan perbandingan 1 : 25 peserta
  • Apabila salah satu DPD PPNI Kabupaten / Kota mengalami kekurangan TUK, maka bisa berkoordinasi dengan korwil setempat untuk tempat uji kompetensi (ada 9 Regional di Jawa Timur). Misal DPD PPNI Kabupaten Sidoarjo kekurangan TUK, bisa gabung dengan DPD PPNI Kabupaten Surabaya.
  • Waktu Pelaksanaan
  • Waktu pelaksanaan pendaftaran, pelatihan modul dan Latihan soal sudah terjadwal (terlampir dalam petunjuk tehnis kegiatan)
  • Waktu pelaksanaan uji kompetensi retaker menunggu jadwal dari panitia pusat
  • Kendala Tehnis Pendaftaran / Pelatihan Modul

Apabila ada kendala dalam pendaftaran online silahkan hubungi tim teknis atas nama Bapak Agus Isro dengan No WA : 081319910808

Form pendataan peserta ujikomnas retaker DPW PPNI Provinsi Jawa Timur

Nama DPD PPNI Kabupaten / Kota : PPNI Kabupaten X

Prodi : Ners

NoJumlah peserta retakerNama TUKKapasitas pesertaKetersediaan work station spek min Core i3Ketersediaan internet minimal 5Mbps/25 pesertaPengawas lokal
150Stikes A25YaYa 
  Universitas B25yaya 
       
  • Pastikan peserta yang mendaftar ke DPD adalah peserta yang sudah berhasil melakukan registrasi di system pendaftaran ukom ppni
  • Format tersebut dikumpulkan maksimal tanggal 11 Maret pukul 15.00 melalui email ppni_jatim@yahoo.co.id

Form pendataan peserta ujikomnas retaker DPW PPNI Provinsi Jawa Timur

Nama DPD PPNI Kabupaten / Kota : PPNI Kabupaten X

Prodi : D3 Keperawatan

NoJumlah peserta retakerNama TUKKapasitas pesertaKetersediaan work station spek min Core i3Ketersediaan internet minimal 5Mbps/25 pesertaPengawas lokal
150Stikes A25YaYa 
  Universitas B25yaya 
       
  • Pastikan peserta yang mendaftar ke DPD adalah peserta yang sudah berhasil melakukan registrasi di system pendaftaran ukom ppni
  • Format tersebut dikumpulkan maksimal tanggal 11 Maret pukul 15.00 melalui email ppni_jatim@yahoo.co.id

TUTORIAL VIDEO UKOMNAS KHUSUS RETAKER

Agenda Koordinasi Rapat DPD tentang Pendaftaran UKOM Retaker